Thursday, January 12, 2012

Fashion Job

Fashion dan industri fashion punya cakupan yang cukup luas mengenai hal-hal di dalamnya. Termasuk tentang pekerjaan-pekerjaan di bidang ini. Sayangnya, melulu orang-orang selalu "hanya" mengidentikkan fashion dengan pekerjaan fashion designer alias perancang mode.
Seperti yang sering terjadi dengan saya. Sampai sekarang pun masih saja banyak orang yang mengira saya ini fashion designer. Mungkin karena selalu ngetwit atau posting di blog tentang fashion, trend, dan sejenisnya. padahal pekerjaan saya adalah fashion stylist dan fashion editor. Keahlian saya bukan mendesain baju, tapi meramu sebuah konsep mix and match alias styling untuk membuat sebuah busana dan pemakainya tampak menarik. Saya juga mendeskripsikan diri sebagai fashion editor, karena memang itulah jabatan saya di sebuah majalah digital. Selain itu kesenangan saya untuk menulis juga mendorong saya untuk menjadi seorang fashion journalist dan fashion writer.
Nah, dari apa yang saya kerjakan saja sudah ada setidak nya 4 pekerjaan berbeda di dunia fashion. Belum lagi yang dikerjakan oleh orang-orang dengan kjeahlian berbeda-beda di bidang ini. Sebut saja dr hulu dan hilir, industri ini "menampung" banyak sekali spesifikasi pekerjaan.
Ada textile designer, ada patron maker, ada couturier, tailor, dan sejenisnya. desainer pun tak sebatas berkarya dalam busana, karena itulah ada desainer asesoris, desainer topi, dan yang saya sebutkan di awal, desainer tekstil! Lalu ada make up artist, hair stylist, ada fashion choreographer, runway trainer, fashion photographer, dan sebagainya.
Orang tentu lebih suka disebut atau dipanggil sesuai dengan pekerjaan dan keahliannya. Jadi jangan sempit mengartikan pekerjaan di bidang fashion hanya sebatas fashion designer!

2 comments:

  1. Mau kasih saran ni temn2. Di medan fashion jg sudah mulai berkembang tidak kalah dengan kota lain lo...saya pernah ketipu ni di medan salah 1 tempat terkenal udh byar mahal tapi ƍ di ajarin. Skarang q skolah di MEDAN di DESIGN school cool bngt.... G slh pilih lg de... G sia2kan uang
    Senang bnget... Semngat y buat tmn2 yg bergerak di dunia fashion

    ReplyDelete
  2. what a good news..
    Horas Medan, mari terus berkarya!
    keep smiling, stay positive and always stylish :)

    ReplyDelete