Tuesday, March 8, 2011

Lima Sekawan Enyd Blyton



Lima Sekawan : Dalam Lorong Pencoleng karya Enyd Blyton adalah buku favorit gw. Novel anak-anak ini adalah novel pertama yang gw baca di waktu TK. Ya, thanks Mom, gw udah bisa baca dr sebelum TK, dan cerita petualangan a la detektif cilik ini jauh lebih menarik dari majalah apapun di rumah, waktu itu. 
Versi cetakan lama dari tahun 80an sendiri sudah ge baca puluhan kali tanpa bosan! Sampai2gw hapal kalimat pertama di bab pertama. "Sial ban ku bocor!" yang diucapkan oleh Dick. 
Kisah tentang Julian, Dick, Anne, George dan Timmy memang selalu menarik. Perburuan harta karun, liburan yang seru, berkemah, bertemu sirkus, menjelajah padang benar-benar jadi impian gw waktu kecil. Sarapan a la mereka dengan tomat dan daging goreng, serta roti yang digoreng di bekas penggorengan daging di alam bebas masih bisa membuat air liur menetes. 
Sayangnya dari 21 seri, belum semuanya gw temuin di toko buku. But, it's always on my wish list.
Buat yang belum pernah baca (walopun gw ga yakin ada yg blm pernah denger), silahkan klik infonya di wiki

No comments:

Post a Comment